Cara Membuat Ujian Online Untuk Siswa, Paket Lengkap
- Menggunakan fasilitas import soal.
- Soal dan jawaban bisa di acak
- Bisa di lakukan batasan pengguna
- Siswa tidak perlu melakukan pendaftaran terlebih dahulu
Langsung saja, sekarang kita mulai tutorial atau langkah-langkah cara membuat ujian online untuk siswa.
Yang pertama kita harus siapkan adalah soal yang akan kita import
Kenapa harus menggunakan fasilitas import, tentu saja agar anda tidak mengetik soal satu persatu atau melakukan copy paste satu persatu soal ke google form, sehingga anda akan di permudah dalam membuat soal.
Saya yakin anda sebagai guru pasti sudah mempunyai soal pilihan ganda, yang sementara bisa anda pakai soal tersebut untuk latihan terlebih dahulu.
Berikut ini format untuk import soal, silahkan anda hapus kop soal, hapus juga nomor soal, maka kira-kira hasilnya akan menjadi seperti ini.
Setelah soal selesai di buat seperti format yang di atas silahkan anda upload file tersebut ke drive.google com.
Dengan cara buka web browser masukkan alamat drive.google.com lalu login menggunakan email gmail anda, kemudian upload file yang sudah anda buat tadi untuk di lakukan import dengan cara klik kanan Upload File. Setelah terupload klik kanan pada file tersebut lalu klik Google Docs, bisa anda lihat seperti gambar di bawah ini
Setelah terbuka pada google doc kemudian di teliti terlebih dahulu lalu pada menu File di klik Save As Google Docs Kemudian Klik Tanda ( + ) di pojok kiri atas, pilih More - Google Forms - Blank Form Kemudian selanjutnya anda akan di bawa ke google form
Silahkan anda isi Judul Dan Deskripsinya, karena di section awal anda akan membuat biodata anak silahkan beri judul dan deskripsi sesuai dengan perintah.
Buatlah Form untuk Nama kemudian pilih jawaban menggunakan Short Answer jangan lupa aktifkan Required. Setelah membuat form untuk nama, kemudian tambahkan lagi untuk membuat Form kelas, dengan cara klik tanda (+) kemudian buat Form untuk kelas tetapi untuk jawaban menggunakan menu dropdown agar siswa bisa memilih kelasnya sehingga format penulisan kelas akan sama semuanya, selanjutnya buat form Absen pilih jawaban menggunakan Short Answer, sedangkan khusus untuk membuat Form Token atau Password atau apaun itu anda dalam memberikan istilah, ada yang sedikit berbeda cara buatnya, yaitu anda harus aktifkan Response Validation terlebih dahulu dengan cara klik tanda titik tiga di pojok kanan bawah lalu klik Response Validation, nanti akan muncul tampilan yang berbeda seperti sebagai berikut ini kemudian tulis di sampingnya Maaf Token Yang Anda Masukkan Salah, ini di maksudkan jika siswa salah memasukkan Tokennya maka sistem akan menampilkan tulisan yang sudah kita setting, di sini anda mengisi terserah anda ya kata-katanya mau seperti apa. Dan jika benar token yang di masukkan siswa maka akan pindah ke section berikutnya di mana section yang berikutnya ini adalah soal yang nanti akan kita import. Tapi sebelum kita masuk ke import soal kita lihat dulu hasil yang sudah kita buat
Setelah kita membuat Form biodata untuk mengisi identitas siswa selanjutnya kita akan mulai membuat soal dengan cara import. Tapi sebelumnya kita buat section baru dengan cara klik Add Section yaitu di sebelah kanan bawah. Untuk bisa melakukan proses import kita di haruskan untuk melakukan instal pengaya atau add on dengan cara klik tanda titik 3 di sebelah kanan atas lalu klik Add On. Kemudian ketik di kotak pencarian Form Builder Klik lalu lakukan proses install, kemudian muncul ikon baru di atas yaitu ikon pengaya / add on, silahkan anda klik lalu klik form builder kemudian klik start, lalu di sebelah kanan atas muncul 4 menu Google Forms, Google Sheet, Google Docs dan Google Slide, karena file kita tadi menggunakan file doc maka kita pilihkan Google Docs. Setelah itu akan muncul file yang tadi sudah kita lalukan Save As Google Docs, kemudian klik filenya lalu klik Select. Lihat yang di lingkari merah, kalau muncul seperti itu tandanya berhasil lalu klik Import Selected,
Setelah soal tampil semua, tinggal kita edit satu-persatu untuk memberikan jawaban pada soal, memberi nilai masing-masing soal dan juga untuk mengacak jawaban, agar jawaban antar siswa tidak sama.
Caranya tinggal klik pada soalnya lebih baik kita urut mulai dari soal paling atas lalu ke bawah. Lalu Aktifkan aktifkan Required dengan cara geser slider ke sebelah kanan, kemudian samping required ada titik tiga silahkan klik lalu aktifkan Shuffle Option Order fungsi ini bertujuan untuk mengacak opsi jawaban, dan kemudian klik Answer Key.
Kemudian muncul tampilan sebegai berikut : Silahkan anda pilih salah satu opsi jawaban yang benar lalu, berikan nilainya tidak harus 1, baiknya jika total keseluruhan benar semua berjumlah 100, misalkan contoh jika jumlah soal 50, maka masing-masing soal di nilai 2, begitu seterusnya, kemudian klik Done. Lakukan hal yang sama untuk semua soal.
Sebenarnya sampai di sini sudah selesai tapi kita ingin memberikan batasan waktu, untuk itu kita membutuhkan pengaya / add on lagi yaitu Form Limiter, instalasinya sama seperti cara install Add On Form Builder, yaitu klik titik tiga di sebelah kanan atas kemudian muncul menu drop down ke bawah lalu klik Add-ons Pilih pada Limit Type date and time kemudian pada Select Date kita pilih tanggal berapa test ini akan berakhir dan kemudian pilih Select Time untuk kita setting waktunya kapan berakhir jam berapa dan menit ke berapa. Kemudian pada kotak Message when submissions are closed kita ketik Maaf Waktu Mengerjakan Sudah Habis, jadi nanti apabila siswa mengerjakan lalu waktunya habis maka akan muncul tulisan seperti itu.
Kelemahannya tidak ada timer waktu mundur yang muncul di depan layar komputer atau smartphone, tapi memang ini sebenarnya tidak prinsip sekali hanya sebagai pengingat saja kalaupun membutuhkan waktu kalau mengerjakannya nanti menggunakan smartphone itu juga ada di pojok kanan atas, juga apabila mengerjakannya menggunakan komputer bisa di lihat di sebelah kanan bawah.
Berikutnya masih menggunakan Form Limiter kita akan membatasi jumlah siswa yang akan mngerjakan dengan tujuan agar tidak ada siswa yang mengerjakannya double, caranya sebagai berikut.
Pada Limit Type kita pilih Number Of Form Responses, kemudian pada kotak when responses are greater than kita bisa masukkan jumlah siswa yang akan mengerjakan soal tersebut contoh 36 siswa, terakhir kita pilih Save And Enabled.
Terakhir yang akan kita lakukan adalah melakukan pengaturan dengan cara klik Setting di pojok sebelah kanan atas yang ikonnya bergambar roda bergerigi
Setelah klik Setting maka akan muncul kotak
Silahkan anda atur menurut keinginan sendiri, pada menu tab General biasanya saya seperti ini, jika tes ini akan di gunakan 1 kali saja, artinya siswa tidak bolak-balik mengerjakan, anda bisa klik pada kotak kecil Limit to 1 response, kecuali jika soal latihan di mana siswa bisa mengerjakan berulang kali maka kotak ini jangan di aktifkan. Lalu jangan lupa klik Save untuk menyimpan pengaturan
kalau anda masih ingat yang pertama kita buat adalah form Nama terlebih dahulu, tapi karena kita mengaktifkan menu untuk mengacak bisa jadi urutannya akan berubah, mungkin saja yang pertama token dulu, dan yang terakhir nama, tetapi ini tidak prinsip karena nanti pada Responses itu tetap akan urut. Lalu klik Save
Kemudian pada tab menu yang ketiga yaitu Quizzes, silahkan anda geser slide ke arah kanan yaitu untuk mengaktifkan Make this a quiz karena kita akan membuat kuis atau test, kemudian anda bisa memilih Immediately after each submission, dan pada Respondent can see ada tiga pilihan, yang bisa anda pilih sesuai dengan keinginan atau kebutuhan anda yaitu Missed questions, Correct answers, Point values bisa anda mengaktifkan dengan cara klik pada kotak kecil di sebelahnya.
Setelah selesai semuanya anda bisa klik Send di pojok kanan atas lalu muncul kotak seperti gambar di bawah ini, anda bisa memperpendek URL dengan klik Shorten URL atau bisa menggunakan Shorter URL pihak ketiga seperti bitly
Itulah cara membuat ujian online untuk siswa, sedangkan untuk melihat siswa yang sudah mengerjakan anda bisa melihatnya di Responses lalu klik View Sheet, kalau di scrol ke bawah anda bisa melihat statistik hasil pengerjaan siswa sehingga kita bisa melakukan analisis soal, dan untuk menghubungkan ke Spreadsheet, kita bisa klik view Sheet kemudian nanti kita akan di bawa ke spreadsheet online yang di situ sudah muncul daftar siswa yang sudah mengerjakan, termasuk hasil dari pengerjaan siswa dan nilainya. Jika dalam keadaan belajar di rumah seperti sekarang ini, anda bisa memberikan pengumuman bahwa akan ada ujian online lalu ketika waktu ujian akan tiba anda kirim alamat Link URL yang sudah di perpendek dan kemudian ketika ujian akan di mulai anda segera bisa merilis tokennya untuk siswa bisa masuk ke Section berikutnya yaitu soal ujiannya. Di sini anda harus benar-benar cermat memperhitungkan waktunya kapan siswa akan selesainya dan kapan mulainya. Itu saja Cara membuat ujian online untuk siswa semoga ini bisa bermanfaat. |